Nelayan Bitung Dapatkan Sertifikat LRC Lewat Bimtek Daring

Nelayan Bitung Dapatkan Serifikat LRC Lewat Bimtek Daring

Manado (SDPPI) – Nelayan dan anak buah kapal penangkap ikan di Sulawesi Utara mendapatkan Sertifikat Jarak Jangkau Jauh (LRC), setelah mengikuti Bimbingan dan Pelatihan Sertifikasi Operator Radio (SOR) yang dilakukan secara daring.


Tercatat 39 nelayan dan anak buah kapal mengikuti kegiatan tersebut. “Ini guna membekali para peserta agar memiliki keterampilan komunikasi radio yang baik dan benar,” jelas Kepala Balai Monitor Spektrum Frekuensi Radio Kelas II Manado Syamsul Huda, Kamis (18/6/2020).


Sertifikat LRC diperuntukkan bagi nelayan yang beroperasi di zona A1 dan A2 perairan Indonesia, serta tidak masuk wilayah perairan negara lain.


Proses sertifikasi dilaksanakan secara daring untuk mematuhi Protokol Kesehatan Pencegahan Penyebaran Covid-19, mengingat saat ini masih dalam tahapan memasuki tatanan baru (new normal). “Sesuai arahan yang ditetapkan oleh Direktur Operasi Ditjen SDPPI,” kata Syamsul Huda.


Kegiatan SOR bagi nelayan merupakan optimalisasi layanan afirmatif Maritime on the Spot (MotS). Selain penerbitan Izin Stasiun Radio (ISR) Kapal Laut, juga dilakukan layanan penerbitan SOR nelayan. Nelayan yang telah mengikuti Bimbingan dan Pelatihan diharapkan dapat mengimplementasikan pengetahuan mereka dalam kegiatan usaha di laut.


Kegiatan diawali arahan sekaligus pembukaan oleh Kasubdit SOR, mewakili Direktur Operasi Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (Ditjen SDPPI) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo). Dilanjutkan penyampaian materi oleh narasumber dari Balmon Manado tentang peraturan radio, teknik radio dan tata cara komunikasi radio.


Nelayan yang mengikuti program ini tidak dipungut biaya, sebagai bentuk dukungan Ditjen SDPPI dalam penyediaan komunikasi radio yang aman untuk keselamatan nelayan saat beraktivitas di laut. Di samping nelayan dan anak buah kapal yang berada di Bitung dan Manado, terdapat juga peserta dari Kantor Kementerian Kelautan dan Perikanan yang berada di Kepulauan Sangihe.

Sumber/foto : Kasno, Balmon Manado

Banner `Layanan Ditjen SDPPI`
Banner `SDPPI Digital Assitant`
Banner `SDPPI Maps`
Banner `IFaS Fest 2023`