Indonesia dan Korea Selatan Kerjasama Tingkatkan Teknologi Standardisasi Perangkat Telekomunikasi

Dirjen SDPPI Ismail dan Dirjen RRA Korsel melakukan tukar cenderama saat kunjungan Dirjen RRA Korsel beserta Tim, Rabu (11/05/2023).

Jakarta (SDPPI) – Untuk mendukung percepatan transformasi digital di Indonesia serta turut aktif dalam pesatnya pertumbuhan teknologi digital dunia, Indonesia melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) yang dieksekusi langsung oleh Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (Ditjen SDPPI) mengajak Korea Selatan bekerjasama dibidang telekomunikasi dan standardisasi.

“Pertama-tama saya ucapkan selamat datang kepada Director General National Radio Research Agency Ministry Of Science And Ict Republic Korea Mr. Seong-il Seo dan saya berharap kunjungan anda ke Indonesia menjadi kabar baik untuk percepatan kemajuan teknologi telekomunikasi di Indonesia” ucap Direktur Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika Ismail, Rabu, (10/05/2023).

Kunjungan Director General National Radio Research Agency Ministry Of Science And Ict Republic Korea merupakan tindak lanjut dari pertemuan di Korea Selatan pada tahun 2022 terkait Kerjasama dibidang telekomunikasi dan standardisasi perangkat di Indonesia.

“Kami berharap dukungan dari korea terkait laboratorium yang sedang kita bangun dan saya harap korea banyak melakukan industri dan produksi di indonesia secara massif” harap Direktur Jenderal SDPPI Ismail.

Ia juga mengungkapkan bahwa pembangunan laboratorium pengujian perangkat telekomunikasi sudah memasuk tahap akhir dan Indonesia membutuhkan hal-hal terkait proses bisnis untuk mempermudah agar pengerjaan lebih efektif dan efisien.

“Kami ingin meminta bantuan terkait dengan software untuk menjalankannya dan saya cukup yakin korea selatan sudah melakukannya terlebih dahulu dengan bekerjasama dengan beberapa negara lain dan berharap bisa diimplementasikannya juga di Indonesia” ungkap Ismail.

Director General National Radio Research Agency Ministry Of Science And Ict Republic Korea Seong-il Seo mengucapkan terima kasih atas sambutan hangatnya. “Saya sangat senang dapat bertemu kembali dengan Pak Ismail yang saya temui tahun lalu di Korea dan saya berharap ini akan menjadi hubungan baik untuk ke-dua negara” ucapnya.

Terkait dengan progress pembangunan laboratorium baru Seong-il Seo yakin dengan kemampuan Dirjen SDPPI Ismail nantinya ICT di Indonesia akan semakin maju dan dapat bersaing dengan negara-negara Asia lainnya. “Karna Indonesia merupakan salah satu negara maju di ASEAN saya yakin Kerjasama ini akan membuahkan hasil yang luar biasa” jelasnya.

Dan juga terkait dengan Mutual Recognition Arrangement (MRA) antar ke-dua negara diharapkan bisa dilakukan juga hal-hal lainnya yang dapat mendukung kemajuan digitalisasi di Indonesia. “Seperti kata Pak Ismail hal ini bisa diperluas dan juga harus adanya win-win solution” tegasnya.

Tidak lupa terkait dengan pertanyaan terkait laboratorium pengujian perangkat telekomunikasi yang sedang dibangun di Indonesia Director General National Radio Research Agency Ministry Of Science And Ict Republic Korea menjawab akan siap membantu sesuai dengan kebutuhan yang diperlukan.

“Kita telah diskusi dengan pakar dikorea terkait bantuan apa yang akan diberikan oleh korea dan kita akan mengirim salah satu pakar untuk melihat dan mengecek langsung ke laboratorium untuk memastikan bantuan apa yang bisa berikan” tutupnya.

Mendampingi Direktur Jenderal SDPPI saat kunjungan Director General National Radio Research Agency Ministry Of Science And Ict Republic Korea bersama tim, Direktur Standardisasi PPI Mulyadi, Ketua Tim Harmonisasi Standar Nur Akbar, serta pejabat dan staf terkait.

(Sumber/ Foto : Fandi R, Setditjen)

Banner `Layanan Ditjen SDPPI`
Banner `SDPPI Digital Assitant`
Banner `SDPPI Maps`
Banner `IFaS Fest 2023`