Apresiasi untuk Mitra Kerja Pemelihara dan Pengelola TIK

KetuaTim Kerja Perencanaan Program dan Pelaporan Aryo Pamoragung (Kanan) menyampaikan Apresiasi kepadaMitra Kerja Pemelihara dan Pengelola TIK Ditjen SDPPI. Jumat (23/12/2022)

Yogyakarta (SDPPI) - Tim Kerja Perencanaan Program dan Pelaporan Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (Ditjen SDPPI) mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih atas kinerja mitra kerja pemeliharaan dan pengelolaan teknologi informasi dan komunikasi (TIK).

Apresiasi tersebut disampaikan langsung oleh Tim Kerja Perencanaan Program dan Pelaporan Aryo Pamoragung, Jumat (23/12/2022), dalam rapat Laporan Akhir Pekerjaan Pemeliharaan Infrastruktur Teknologi Informasi dan Komunikasi (IT Managed Service) Ditjen SDPPI Tahun 2022 di eL Hotel Royale Malioboro, Yogyakarta.

Dalam kegiatan yang dilaksanakan Sekretariat Ditjen SDPPI tersebut hadir perwakilan mitra kerja pemeliharaan dan pengelolaan TIK dari PT Tujuh Utama, yang telah berhasil meningkatkan kinerjanya dari tahun ke tahun. Bersama Tim Kerja Perencanaan Program dan Pelaporan Setditjen SDPPI, mereka bertanggungjawab atas pengelolaan dan pemeliharaan TIK di lingkungan Ditjen SDPPI.

Berdasarkan data per 16 Desember 2022, memang masih ada 780 laporan gangguan TIK. Namun, bila dilihat perbandingan tahun ke tahun, ternyata tidak jauh berbeda dalam lima tahun terakhir. Umumnya, sumber gangguan disebabkan masalah di luar pengelolaan, seperti bersumber dari ISP. Gangguan lain lagi yang kerap terjadi adalah saat ada dilakukan maintenance gedung.

Sumber/Foto : Muksinun/Santo, Setditjen SDPPI

Banner `Layanan Ditjen SDPPI`
Banner `SDPPI Digital Assitant`
Banner `SDPPI Maps`
Banner `IFaS Fest 2023`