Gandeng KKP, Ditjen SDPPI Gelar Workshop Keselamatan Pelayaran

Dodik Sudiyono memberi penjelasan kepada para nelayan mengenai gangguan frekuensi radio, regulasi radio dan tata cara komunikasi radio kepada para nelayan di Muara Baru, Jakarta (29/10/2019).

Jakarta (SDPPI) – Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (Ditjen SDPPI) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) bersama dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan menggelar workshop untuk para nelayan.

Acara yang diselenggaran di Pelabuhan Perikanan Samudera Nizam Zachman, Jakarta, Selasa (29/10/2019), mengusung tema “Nelayan Indonesia Mendukung Terlaksananya Keselamatan Lalu Lintas Pelayaran Melalui Penggunaan Perangkat Radio Maritim yang Baik dan Benar Sesuai Peraturan Perundangan”.

Kegiatan ini sekaligus memberikan pemahaman mengenai Sertifikasi HAM Perikanan dan Implementasi Perjanjian Kerja Laut dan Awak Kapal Perikanan.

Narasumber dalam acara ini adalah Dodik Sudiyono dari Kementerian Kominfo, yang memaparkan mengenai gangguan frekuensi radio, regulasi radio dan tata cara komunikasi radio. Narasumber lainnya Iqbal dari Kementerian Kelautan dan Perikanan, yang memamparkan mengenai kebijakan HAM perikanan dan regulasi dan perlindungan awak kapal.

Paparan narasumber dilanjutkan dengan diskusi bersama dengan seluruh peserta yang hadir dimana peserta yang hadir merupakan pemilik maupun awak kapal dari beberapa pelabuhan.

Melalui kegiatan ini, diharapkan tingkat kesadaran nelayan terhadap keselamatan diri menjadi meningkat. Narasumber menjelaskan betapa bahayanya melaut tanpa memiliki pengetahuan. Diharapkan sosialisasi penggunaan frekuensi dan perizinan bagi nelayan dapat mengurangi risiko dalam melaut.

Sumber/Foto : Fandi R/ Rastana

Banner `Layanan Ditjen SDPPI`
Banner `SDPPI Digital Assitant`
Banner `SDPPI Maps`
Banner `IFaS Fest 2023`