Kemkominfo Ikuti Tujuh Cabor di Ajang Pornas Korpri

Pembukaan Pornas Korpri dihadiri Menteri Pendayagunaan Aparatur negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahjo Kumolo di di GOR Sahabuddin, Senin (11/11/2019).

Pangkal Pinang (SDPPI) – Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) mengikuti tujuh dari sembilan cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkan pada Pekan Olahraga Nasional (Pornas) XV Korpri di Pangkal Pinang, Bangka Belitung (Babel), 10 sampai 18 November 2019.

Ketujuh cabor yang diikuti Kontingan Kemkominfo adalah Futsal, Volly, Tenis Lapangan, Tenis Meja, Lari 5 km, Catur, dan Senam Kesegaran Jasmani. Para wakil Kemkominfo harus bersaing dengan ribuan atlet dari 34 Provinsi dan 46 kementerian dan lembaga, yang sudah terdaftar untuk mengikuti ajang ini.

Gubernur Babel Erzaldi Rosman mengungkapkan terima kasih atas kesempatan menjadi tuan rumah. "Terimakasih telah memberikan kesempatan kepada kami untuk menjadi tuan tumah. Selamat datang junjung tinggi sportivitas, semoga kita bisa meningkatkan silaturahmi," ujar Erzaldi dalam pembukaan Pornas di GOR Sahabuddin, Senin (11/11/2019).

Usai sambutan Gubernur Babel, Menteri Pendayagunaan Aparatur negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahjo Kumolo membuka secara resmi Pornas XV Kopri ini. Ia berharap dengan adanya ajang ini menjadi peningkatan pelayanan masyarakat. "Dengan Pornas dapat meningkatkan kinerja sesuai dengan tugas masing-masing. Mewujudkan ASN untuk lebih mempercepat birokasi, kita harus menjadi poros yang menjadi percepatan pertumbuhan daerah," kata Tjahjo Kumolo.

Kontingan tersebar di sejumlah venue di Kota Pangkal Pinang. Berikut daftar cabang olahraga, jadwal pertandingan dan vanue yang digunakan:

1. Bola Voly, 11-18 November 2019 di GOR Depati Bahrain Pangkalpinang.
2. Bulu tangkis, 12-17 November 2019 di GOR City Sport Pangkalpinang.
3. Tenis meja, 12-17 November 2019 di Sport Center SMA St. Yosef Pangkalpinang.
4. Tenis Lapangan, 11-18 November 2019 di lapangan tenis bukit baru, lapangan Polda, lapangan tenis Bina Satya Sungailiat.
5. Catur, 11-17 November 2019 di Gale-gale Resto Ballroom Pangkalpinang.
6. Futsal, 11-18 November 2019 di lapangan Futsal Executive Pangkalpinang.
7. Senam, 12-13 November 2019 di GOR Sahabuddin.
8. Lari 10K, 16 November 2019 di seputaran kantor gubernur Provinsi
Bangka Belitung.
9. Gate Ball, 10-13 November 2019 di halaman kantor Gubernur Provinsi
Bangka Belitung.

Sumber Foto : Mukhsinun

Banner `Layanan Ditjen SDPPI`
Banner `SDPPI Digital Assitant`
Banner `SDPPI Maps`
Banner `IFaS Fest 2023`