Lima UPT Ikuti Workshop Maintenance SMFR Tingkatkan Kompetensi

Workshop SMFR di UPT Kupang

Kupang (SDPPI) - Puluhan pegawai dari lima Unit Pelaksana Teknis (UPT) dilingkungan Ditjen SDPPI mulai Selasa (18/10) mengikuti kegiatan Workshop Maintenance dan Troubleshooting Sistem Monitoring Frekuensi Radio (SMFR) di Kupang, Nusa Tenggara Timur, guna meningkatkan kompetensi mereka.

Workshop yang diselenggarakan oleh Direktorat Pengendalian Sumber Daya Ditjen SDPPI bertempat di Kantor Stasiun Monitor Spektrum Frekuensi Radio Jl. Perintis Kemerdekaan, Kupang itu dibuka oleh Kepala Seksi Operasi Pemeliharaan dan Perbaikan (Kasi OPP) Stasiun Monitor Spektrum Frekuensi Radio Kupang Simson Liha.

Para perwakilan dari lima UPT, yakni dari Balmon Kelas I Jakarta, Balmon Tangerang, Balmon Bandung, Balmon Samarinda, dan tuan rumah Balmon Kupang tersebut mengikuti workshop selama tiga hari kedepan. Hadir pula perwakilan dari dua operator maintenance PT Visitek dan PT TCI Indonesia.

Simson Liha, dalam sambutan pembukaan workshop, menyampaikan apresiasi kepada seluruh perwakilan dari masing-masing UPT juga perwakilan dari dua operator selaku penyedia aplikasi pihak ketiga dalam mendukung kegiatan pemeliharaan SMFR.

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk komitmen Direktorat Pengendalian Sumber Daya Ditjen SDPPI dalam meningkatkan kompetensi para Pejabat Fungsional Pengendali Frekuensi dibidang pemeliharaan dan mengatasi masalah-masalah stasiun monitor frekuensi radio yang rentan terhadap gangguan frekuensi.

Kasubdit Pengelolaan Sistem Monitoring Spektrum Direktorat Pengendalian Endarto dalam arahannya mengatakan bahwa workshop ini diharapkan dapat menjadi base of knowledge bagi pejabat fungsional pengendali frekuensi dalam meningkatkan kompetensinya pada bidang pemeliharaan SMFR serta penanganan back up terkait trouble dan error, khususnya di Daerah Kabupaten yang rawan gangguan.

“Workshop kali ini spesial karena akan disampaikan materi tentang sistem aplikasi penangkal petir,” jelas Endarto.

Selanjutnya, pada sesi pertama, kegiatan diisi dengan pemaparan mengenai maintenance dan troubleshooting serta proteksi gangguan spektrum frekuensi radio oleh Dimas Aryo Sasongko selaku Project Manager PT Visitek Workshop.

Sesi yang berlangsung interaktif tersebut selanjutnya diisi dengan praktik Pre-test pengisian data suplayer yang dipandu oleh Yogo Prihandoko, staf Direktorat Pengendalian, dan Dominggu Ludji selaku Kepala Seksi Pemantauan dan Penertiban (PANTIB) Balai Monitor SFR Kelas II Kupang beserta PT Visitek sebagai user management maintenance.

(Sumber/Foto: Mukhsinun)

Banner `Layanan Ditjen SDPPI`
Banner `SDPPI Digital Assitant`
Banner `SDPPI Maps`
Banner `IFaS Fest 2023`