Siaran Pers No. 61/DJPT.1/KOMINFO/XII/2005
Pengumuman Proses Lanjut Seleksi Calon Anggota Komite Regulasi Telekomunikasi Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia


  1. Pada akhirnya Panitia Seleksi Anggota Komite Regulasi Telekomunikasi - BRTI telah berhasil memilih daftar calon anggota yang berhak menuju proses seleksi berikutnya. Sebagaimana sudah disebutkan pada Siaran Pers Ditjen Postel No. 60/DJPT.1/KOMINFO/XII/2005 tanggal 12 Desember 2005, pada tahap awal hingga pendaftaran ditutup pada tanggal 9 Desember 2005 telah masuk pelamar sebanyak 120 orang. Kemudian berdasarkan seleksi kelengkapan administrasi pada tanggal 10 dan 11 Desember 2005 tinggal tersisa 89 pelamar. Kemudian berdasarkan seleksi Panitia bersama Tim Konsultan Independen pada tanggal 12 dan 13 Desember 2005 akhirnya tinggal 23 pelamar yang berhak mengikuti tahap seleksi berikutnya. Adapun nama-nama pelamar yang berhak mengikuti seleksi tahap berikut adalah sebagai berikut:

    1. Koesmarihati
    2. Sumitro Rustam
    3. Bambang Heru Imam Supandi
    4. Joseph Wicaksono
    5. Janizal
    6. Yuliarman Saragih
    7. Soetjipto
    8. Rahardjo Tjakraningrat
    9. Kamilov Sagala
    10. Wasal Falah
    11. Wayan Nuada
    12. Jusmarni
    13. Hery Nugroho
    14. Nen Amran
    15. Edward Situmorang
    16. Bambang P. Adiwiyoto
    17. Khusnul Yakin
    18. Nurhadiantomo
    19. Heru Sutadi
    20. Mas Wigrantoro
    21. Subroto Ary
    22. Moch. Agus Maulana
    23. Machmudin Yusuf
  2. Urutan daftar tersebut di atas tidak menunjukkan ranking ataupun urutan abjad tiap peserta, tetapi semata-mata hanya untuk sistematika dan pengelompokan dalam diskusi kelompok pada saat tes presentasi.
  3. Seleksi tahap berikut akan berupa tes attitude dan presentasi/wawancara. Tes akan berlangsung di Hotel Borobudur – Jakarta mulai jam 07.30 pada tanggal 16 Desember 2005. Tes tersebut diperkirakan akan berlangsung sampai dengan sekitar jam 18.00 dengan istirahat sekitar jam 11.30 sampai dengan jam 13.30 untuk keperluan Sholat Jum"at dan makan siang. Kepada para peserta diharapkan dapat mempersiapkan sebaik mungkin dan membawa peralatan tulis yang dibutuhkan.
  4. Menyimak dari daftar pelamar yang akan mengikuti seleksi tahap lanjut ini nampak hampir seluruh nama yang tampil memiliki kualitas dan kompetensi yang hampir merata sesuai dengan bidang masing-masing. Potensi tersebut akan sangat menguntungkan bagi BRTI karena masa kerja BRTI berikutnya dapat diisi oleh para pakar yang lebih berkualitas dalam turut serta berperan aktif menyusun regulasi telekomunikasi di Indonesia.

KEPALA BAGIAN UMUM DAN HUMAS

Gatot S. Dewa Broto

HP: 0811898504

E_mail: gatot_b@postel.go.id ; dbroto@yahoo.com

Banner `Layanan Ditjen SDPPI`
Banner `SDPPI Digital Assitant`
Banner `SDPPI Maps`
Banner `IFaS Fest 2023`