IFaS-Fest 2023, Inovasi Bawa Perubahan Teknologi Indonesia

Dirjen SDPPI Ismail memberi sambutan dalam kegiatan IFasFest 2023 di Jakarta, Kamis (19/10/2023).

Jakarta (SDPPI) - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan kagum dengan kegiatan Innovations of Frequency and Standardization Festival yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (Ditjen SDPPI) sebagai ajang menemukan karya dan inovasi baru untuk Indonesia.

Menkominfo mengungkapkan bahwa kegiatan IFaS-Fest 2023 ini merupakan merupakan ajang untuk berinovasi agar membawa perubahan dan salah satunya teknologi.

“Semoga acara ini terus berlanjut dan ide-ide serta inovasi dari teman teman SDPPI bisa memberi kemajuan bagi digitalisasi dan masa depan digitalisasi indonesia. Saya mengharapkan tema-tema yang muda ya anak-anak muda yah biasanya idenya limitless” ucapnya.

Lebih lanjut, diakui bahwa Indonesia memiliki potensi besar dengan bonus demografi yang mampu dimanfaatkan dengan baik. Menkominfo pun mendorong semangat para generasi muda untuk terus berinovasi demi masa depan digitalisasi Indonesia yang lebih baik. Ditekankan bahwa semangat dan antusiasme, bukan hanya usia, adalah kunci utama untuk kemajuan.

“Saatnya anak muda memimpin untuk Indonesia maju kedepan. Bonus demografi ini harus kita manfaatkan betul. Kita harus menjadi orang yang optimis. Bagian dari optimis bahwa Indonesia akan menjadi negara maju di tahun 2045 dan saya lihat teman-teman SDPPI terutama yang masih muda-muda penuh semangat, penuh inovasi. Karena muda dan tua bukan soal usia, tetapi semangat soal maju dan berinovasi untuk slalu berubah dan untuk terus semangat untuk memiliki kemjauan, itu yang penting” ujarnya.

Selain itu Dirjen SDPPI Ismail mengungkapkan bahwa IFaS-Fest adalah salah satu alasan mengapa Ditjen SDPPI seringkali mendapatkan prestasi dan juga menjadi juara umum di lingkungan Kominfo. “ini salah satu kegiatan kami yang kami sebut behind the scene proses untuk mencetak para juara di lingkungan SDPPI” jelasnya.

Ia juga berharap kepada segenap pimpinan di lingkungan Kominfo untuk terus memberikan dukungan kepada talenta-talenta muda untuk berpikir beyond the limit . “Karena kita bekerja bagaimana inovasi dan kreativitas bisa memberikan solusi yang langsung dirasakan untuk masyarakat dan mencari terobosan-terobosan. Sustainability dan semangat IFaS-Fest harus kita pertahankan. Ekosistem yang sudah ada harus dipelihara dan kita jaga terus berkembang dan terus menghadirkan sesuatu yang baru” jelas Ismail.

Kegiatan IFaS-Fest 2023 kali ini selain dihadiri oleh Menkominfo Budi Arie Setiadi juga turut dihadiri oleh pejabat tinggi Kominfo lainnya. Yaitu, Wakil Menteri Kominfo Nezar Patria, Direktur Jenderal PPI Wayan Toni Supriyanto, Direktur Jenderal Aptika Samuel Abrijani Pangerapan, Direktur Utama BAKTI Fadhilah Mathar, Staf Ahli Menteri Bidang Teknologi Mochamad Hadiyana, Staf Ahli Menteri Bidang Komunikasi dan Media Massa Widodo Muktiyo, Staf Ahli Menteri Bidang Sosial, Ekonomi, dan Budaya Wijaya Kusumawardhana, serta pejabat dan staff di lingkungan Kementerian Kominfo.


(Sumber/ Foto : Manda/ Shava/ Naufal, Setditjen SDPPI)

Banner `Layanan Ditjen SDPPI`
Banner `SDPPI Digital Assitant`
Banner `SDPPI Maps`
Banner `IFaS Fest 2023`